Patroli Someah, Polsek Takokak Jaga Kamtibmas dan Kedekatan dengan Masyarakat

    Patroli Someah, Polsek Takokak Jaga Kamtibmas dan Kedekatan dengan Masyarakat

    CIANJUR - Polsek Takokak Polres Cianjur terus berupaya menjaga kamtibmas di wilayahnya dengan melaksanakan kegiatan Patroli Someah.  Bripka Antoni memimpin patroli ini yang bertujuan untuk mengantisipasi gangguan kamtibmas seperti C3 (Curat, Curas, dan Curanmor) serta gangguan kamtibmas lainnya.

    Patroli Someah merupakan salah satu metode yang digunakan oleh Polsek Takokak untuk memastikan bahwa wilayahnya tetap aman dan kondusif, terutama saat malam hari. Dalam kegiatan ini, Bripka Antoni mendatangi warga masyarakat yang masih beraktifitas di malam hari.

    Selain menjaga keamanan, patroli ini juga menjadi kesempatan untuk mempererat hubungan antara kepolisian dan masyarakat. Dengan berbicara langsung dengan warga, Polsek Takokak dapat lebih memahami kebutuhan dan perasaan masyarakat terkait dengan keamanan di lingkungannya.

    Kapolres Cianjur, AKBP Aszhari Kurniawan, melalui Kapolsek Takokak AKP Deden Dang Diki, menyampaikan apresiasinya terhadap upaya Polsek Takokak dalam menjaga kamtibmas dan menjalin kedekatan dengan masyarakat.

    "Kami berkomitmen untuk selalu hadir dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Patroli Someah adalah salah satu wujud nyata dari komitmen ini. Kami ingin masyarakat merasa aman dan tahu bahwa kami selalu siap sedia untuk melindungi dan membantu mereka, " ujar AKP Deden Dang Diki.

    Dengan kegiatan seperti Patroli Someah, Polsek Takokak terus berusaha menciptakan situasi harkamtibmas di wilayahnya, di mana masyarakat dapat hidup dengan aman dan tenteram.

    polres cianjur polsek takokak polda jabar polri presisi
    Cianjur

    Cianjur

    Artikel Sebelumnya

    Antisipasi Gangguan Kamtibmas, Polsek Takokak...

    Artikel Berikutnya

    Patroli Someah, Polsek Takokak Jaga Kamtibmas...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Kapolri Tekankan Peran Penting Pemuda Muhammadiyah Dalam Wujudkan Indonesia Emas 
    Kapolri Beri Kenaikan Pangkat Anumerta ke Almarhum AKP Ulil Ryanto
    Kapolri Sebut Pengamanan Nataru Akan Dilakukan 141.443 Personel

    Ikuti Kami